23 Orang Calon Jemaah Haji Mahulu, Terbang Ke Mekah 21 Juni 2023


Kepala Kantor Kementrian Agama Mahakam Ulu Longginus
Metronews.co, Samarinda- Kabupaten Mahakam Ulu, Daerah perbatasan di hujung Kaltim tersebut, menjadi sejarah baru untuk keberangkatan Haji ke Tanah Suci Mekah.
Hal tersebut dikatakan Kepala Kantor Kementrian Agama Mahakam Ulu Longginus Selasa Pagi terkait adanya penambahan jemaah yang berangkat menunaikan rukun Islam ke lima terebut.
“selama ini jemaah haji kita ikut kouta kabupaten terdekat, yaitu Kubar dan jumlahnya pun terbatas, anya kisaran 6 atau 8 orang, dan daftar tunggunya 8 sampai 13 tahun” kata Longginus kepada RRI.
menurutnya selama 12 tahun berdirinya Mahulu ini, pada tahun 2023 jemaah haji dari Mahulu bisa di berangkatkan secara langsung dan jumlahnya cukup banyak dari tahun tahun lalu.
Longginus juga mengatakan, pada tanggal 21 Juni 2023 sebanyak 23 orang calon jemaah haji dari Mahulu akan terbang ke Arab Saudi Mekah, melalui imberkasi Sepinggan Balikpapan. Bergabung dengan Jemaah dari Kota Bontang dan Balikpapan. (adv)