Pohon Hayat Karya Aulia Akbar Terpilih Menjadi Logo IKN
Metronews.co, Jakarta– Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengumumkan logo Ibu Kota Negara Nusantara (IKN), Selasa (30/5). Pohon Hayat karya desainer Aulia Akbar terpilih menjadi logo setelah melalui proses sayembara.”Logo yang terpilih bertema Pohon Hayat, yang didesain oleh Mas Aulia Akbar,” kata Jokowi di Istana Negara.
Ia mengatakan logo bertema Pohon Hayat melambangkan sumber kehidupan. Menurutnya itu sesuai dengan IKN yang akan menjadi sumber kehidupan masyarakat Indonesia.
Ini Pohon Hayat, pohon kehidupan dan kita semua berharap logo ini menginspirasi IKN untuk menciptakan tempat kehidupan baru bagi kita semua yang jadi sumber kehidupan masyarakat Indonesia nantinya,” katanya.
Penampakan Pohon Hayat yang Diresmikan Jokowi Jadi Logo Resmi IKNJokowi berharap logo itu memperkuat ikhtiar dalam percepatan pembangunan IKN.
Ia lalu membandingkan IKN dengan kota lain dunia. Menurutnya, Indonesia siap menjadi negara besar dengan ibu kota baru.
“Ada New York, ada Washington DC, ada Sydney, ada Canberra, ada di sini Jakarta, ada di sana Nusantara. Indonesia akan menjadi negara besar, negara besar, bangsa besar,” ucapnya.
Sebelumnya, pemerintah menggelar sayembara logo IKN Nusantara yang diikuti sekitar 500 desainer.
Sepuluh logo pilihan kurator lalu diserahkan ke Presiden Jokowi. Kemudian, lima logo pilihan Jokowi diikutsertakan dalam pemungutan suara online.
Lebih dari 500 ribu warga ikut pemungutan suara di situs IKN Nusantara. Logo Pohon Hayat buatan Aulia Akbar pun terpilih sebagai pemenang.